Hanuang.com

Gubuk Sederhana Jadi Tempat Cerita Babinsa Tentang Bangsa

Hanuang.com – Cuaca cerah yang menghiasi Desa Rejomulyo, Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), sangat mendukung aktivitas yang biasa dilakukan oleh masyarakat sekitar, dimana mayoritas bekerja sebagai petani di sawah maupun di kebun.

Gubuk pun menjadi sarana yang biasa digunakan masyarakat untuk berteduh dan beristirahat, mengumpulkan tenaga untuk melanjutkan kembali kegiatannya dalam bekerja.

Disela waktu istirahatnya Babinsa Serda Joko Kasyono, anggota Koramil 421-08/Palas, mengajak masyarakat untuk berbincang sambil beristirahat, Senin (02/11/20).

“Pemerintah saat ini sangat memberikan perhatiannya kepada masyarakat, yang tujuannya dladalah ingin mendorong kemajuan para petani, yaitu dengan memberikan beberapa bentuk bantuan dan pembinaan – pembinaan tentang pertanian khususnya bagi masyarakat petani, tentu dengan adanya kesemuanya itu, kita harus terus semangat untuk bekerja dilahan pertanian yang kita miliki lebih optimal, dengan harapan industri pertanian kita dapat meningkat, selain itu masalah keamanan lingkungan juga harus terus ditingkatkan agar kondisi desa kita ini juga bisa nyaman” ujarnya.

“Kita juga jangan sampai terlena ataupun mengabaikan masalah protokol kesehatan, agar tetap dipatuhi dan dilakukan, masalah kekompakan dan kegotong – royongan juga terus terbina secara baik, untuk bersama – sama mewujudkan semua program pembangunan desa yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat desa rejo mulyo ini” ujarnya.

Warga menimpali sembari mengajak dan menyatakan akan selalu kompak dan kerjasama.

“Memang pak, kita semua harus selalu kompak dalam setiap kegiatan yang diprogramkan di desa, apakah itu masalah soal kegiatan gotong – royong, keamanan lingkungan maupun soal yang lainnya, yang berkaitan dengan kehidupan sosial masyarakat di desa, saran dan arahan bapak babinsa ini, akan kita ingat dan lakukan bersama” pungkasnya. (*)

Share

BERITA TERBARU