Hanuang.com

Bentuk Sinergitas, TNI-POLRI Hadiri Pelantikan Pj. Kades di Lamsel

Hanuang.com – Sebagai bentuk sinergi terhadap pemerintahan dan masyarakat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas hadir dalam pelantikan Pj. Kades Sumber Agung, Kecamatan Sragi, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Sabtu, (10/07/21).

Kegiatan yang digelar di Balai Desa setempat tersebut, dihadiri Kades Samsul Anwar kepada Asikin. Diketahui bahwa Samsul Anwar kembali mencalonkan diri menjadi pemimpin di desanya.

“Atas nama pemerintahan Kecamatan Sragi saya mengucapkan terimakasih kepada segenap aparatur pemerintahan desa Bandar Agung atas terselenggaranya kegiatan ini. Saya mengucapkan terimakasih kepada pejabat Kades lama Bapak Samsul Anwar atas semua kinerjanya selama memerintah pemerintahan desa” ujar Ahmad Zahri selaku Plt. Camat Sragi.

Dirinya berharap Pj. Kades dapat menjalankan roda pemerintahan yang ada hingga desa Sumber Agung memiliki Kades terpilih.

“Saya berharap kepada pj. Kades yang baru untuk tetap saling koordinasi dan bersinergi dengan instansi terkait lainnya, dimana kita pahami bersama, saat ini kita semua dihadapkan pada tugas dalam mengentaskan rantai penyebaran Covid-19, sehingga perlunya kita bekerjasama” tutupnya. (*)

Share

BERITA TERBARU

BERITA LAINNYA