Hanuang.com

Bentuk Kemanunggalan TNI Terhadap Rakyat, Kodim 0421 Lamsel Serahkan Dermaga, Instalasi Air Bersih & Masjid

Hanuang.com – Kodim 0421 Lampung Selatan (Lamsel) melakukan serah terima Dermaga Canti, Rehab Masjid, & Air Minum kepada masyarakat di Kecamatan Rajabasa, Lamsel, Senin, (06/05/19).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 0421/LS, Letkol Kav Robinson Oktovianus Bessie, yang diwakilkan oleh Kasdim 0421/LS, Mayor INF Agus Waluyo, Pasiter Kodim 0421/LS, Kapten INF Sukandi, Camat Rajabasa, Sabtudin, Danramil 421-04 Kalianda, Perwakilan PGTI, serta masyarakat pengungsi huntara Kecamatan Rajabasa.

“Dalam hal ini kita melakukan penyerahan beberapa kegiatan yang akan kita serahkan kepada masyarakat untuk bisa digunakan, dengan harapan dapat membawa nilai lebih” ungkap Kasdim, Mayor INF Agus Waluyo.

“Kita juga memberikan hewan ternak seperti kambing untuk penghuni huntara (hunian sementara) yang paling bersih huntaranya. Mudah-mudahan dermaga yang kita rehab ini bisa digunakan oleh masyarakat terutama nelayan dan petani yang mengangkut hasil bumi dari canti ke sebesi, tambahnya.

Pasiter Kodim 0421/LS, Kapten INF Sukandi, dalam keterangannya menyampaikan bahwa ada 3 jenis kegiatan yang dilakukan oleh Kodim untuk membantu masyarakat di Kecamatan Rajabasa.

Pertama yaitu Rehabilitasi Dermaga Canti yang kemarin rusak akibat Tsunami sudah dapat berfungsi normal kembali. Rehabilitasi ini dilakukan secara bersama antara masyarakat dan Kodim 0421/LS.

Selanjutnya adalah penggantian atap Masjid Jami’ At Taqwa Desa Banding Kec. Rajabasa yang juga dikerjakan secara bergotong royong dgn masyarakat.

Terakhir adalah Penyedian 2 instalasi air bersih siap minum untuk masyarakat pengungsi akibat Tsunami di Desa Banding dan Desa Waymuli Induk. Instalasi ini diadakan melalui kerjasama dengan PGTI Lampung.

Sementara Raden Sulaiman salah seorang perwakilan masyarakat mengatakan ungkapan terimakasihnya kepada Kodim 0421 Lamsel yang telah membantu warga pesisir baik materil maupun moril.

“Selain acara ini, kami selaku warga masyarakat se-Kecamatan Rajabasa mengucapkan rasa terimakasih kami yang tak terhingga. Hal ini kalo mau dinilai dengan uang tidak bisa dihitung, tapi penghargaan kami kepada dandim dan camat tak terhingga. Semoga dermaga dapat bermanfaat bagi kita dan memperlancar arus lalulintas canti ke pulau sebuku dan sebesi,” bebernya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Camat Rajabasa Sabtudin, menurutnya apa yang dilakukan oleh TNI sangat membantu masyarakat yang saat ini masih dalam masa pemulihan pasca tsunami.

“Saya mewakili seluruh warga dan pemerintah rajabasa mengucapkan ribuan terimakasih kepada pihak kodim 0421 dan para donatur yang selama ini membantu dan membangun melaksanakan dan menyalurkan kepada warga rajabasa, khususnya rehab dermaga canti, masjid dan instalasi air minum,” ungkap Sabtudin. (Arya)

Share

BERITA TERBARU