Hanuang.com

Ayo Perangi Hoaks Pemilu 2024, Bawaslu Lamsel Ajak Masyarakat Cerdas Bermedsos

Hanuang.com – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Wazzaki menyebut berita bohong atau hoaks sebagai titik rawan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) yang tak terhindarkan di era digitalisasi saat ini.

“Hoaks atau berita bohong merupakan variabel titik rawan dalam pemilu dan pemilihan yang sifatnya tidak terhindarkan di masa digitalisasi dewasa ini” kata Wazzaki kepada www.hanuang.com, Senin, (02/10/23).

Menurutnya dampak utama dari hoaks ialah munculnya polarisasi di tengah masyarakat, sebagaimana yang terjadi pada Pemilu 2019 lalu.

Selain itu, apabila hoaks tidak dapat ditangani dapat menurunkan kredibilitas dan integritas penyelenggaraan Pemilu, yang akan berakibat pada kualitas Pemilu yang menurun dan merusak rasionalitas pemilih.

“Termasuk, menimbulkan konflik sosial, ujaran kebencian dan propaganda, serta membesarnya disintegrasi nasional” jelasnya.

Maka dari itu, Wazzaki mengajak masyarakat Lamsel agar bersama – sama menangkal berita hoaks dengan cerdas bermedsos.

Diketahui bahwa Bawaslu Republik Indonesia telah berkolaborasi dengan platform media sosial seperti Facebook dan Twitter dalam pembuatan pelaporan konten, juga berkoordinasi bersama Kominfo untuk melawan hoaks selama masa kampanye, pemblokiran website, dan membantu kominfo untuk mengklarifikasi hoaks.

Selanjutnya Bawaslu Lamsel akan melakukan sosialisasi terhadap kolaborasi yang telah dibangun oleh Bawaslu RI tersebut.

“Diantaranya sosialisasi dengan stakeholders yang ada dilingkungan Bumi Khagom Mufakat, selain itu juga Bawaslu Lamsel akan melakukan kerjasama dengan kominfo setempat” tutupnya. (Arya)

Share

BERITA TERBARU