Hanuang.com – H-4 Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah, Pelabuhan Penyebrangan ASDP Indonesia Cabang Bakauheni, Lampung Selatan (Lamsel), mulai dipenuhi pemudik, Sabtu, (01/06/19).
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun dari koordinator posko data PT. ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, lonjakan kendaraan terus bertambah.
Berikut datanya pertanggal 01 Juni 2019 atau H-4 Jelang Idul Fitri 2019 :
- Penumpang Pejalan Kaki sebanyak 9. 809 jiwa
- Penumpang didalam kendaraan sebanyak 68. 692 jiwa
- Kendaraan Roda Dua sebanyak 3. 554
- Kendaraan Roda Empat jenis pribadi sebanyak 9. 804
- Kendaraan Roda Empat jenis Bus sebanyak 496
- Kendaraan Roda Empat jenis Truk sebanyak 380
Sumber data : Koordinator Posko Data & Manager Usaha Pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Lamsel.