Hanuang.com – Kepala Dinas PUPR Lampung Selatan (Lamsel) Non Aktif, Anjar Asmara menjelaskan bahwa dirinya telah mendapatkan nama-nama pemenang lelang dari Agus Bhakti Nugroho dan Syahroni.
Ketua Majelis Hakim, Mien Trisnawati menanyakan tentang berapa banyak paket yang di plot oleh PUPR Lamsel.
“Ada berapa semuanya paket lelang yang sudah di plot selama 7 bulan” cecar Mien Trisnawati, diruang Sidang Garuda PN Kelas IA Tanjung Karang, Bandar Lampung, Senin, (14/01/19).
Anjar Asmara menjawab bahwa paket proyek yang diplot dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan APBD.
“Selama tujuh bulan ada sekitar 300 paket pekerjaan, dan yang terlelang sudah sekitar 200 paket yang mulia” ungkapnya.
Selanjutnya Mien Trisnawati menanyakan sisa paket tersebut apakah sudah ada pemiliknya tentang plot nama pemenang lelang.
“Yang 200 paket sudah, terus sisanya apakah sudah terlelang dan sudah ada nama-namanya…?” Cecarnya.
“Sisanya belum yang mulia” jawab Anjar
“Ya belum karena anda sudah kena OTT oleh KPK, tapi sudah ada nama-namanya, diplot gitu” beber Ketua Majelis Hakim.
“Iya yang mulia, sudah ada nama-namanya” ungkap Anjar mengakui dengan gugup. (Arya)