Hanuang.com – Kodim 0421 Lampung Selatan (Lamsel), dilaksanakan Jam Komandan dalam rangka Pemberangkatan Dinas Cuti Lebaran dan Pemberian THR Anggota Prajurit dan PNS Kodim 0421 Lampung Selatan, secara simbolis dan diikuti oleh Koramil jajaran secara Virtual, di Aula Parikesit Kodim 0421 Lampung Selatan, Kamis, (28/4/22).
Hadir di Aula Parikesit Kodim 0421/LS
– Letkol INF Fajar Akhirudin (Dandim 0421/LS)
– Seluruh Perwira Staf jajaran
– Anggota dan PNS Makodim 0421/LS
– Anggota Koramil 03.04.07 dan 08 masing masing 10 Orang
Sambutan Letkol INF Fajar Akhirudin, menyampaikan
- “Pada kesempatan pagi hari yang berbahagia ini marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala tuhan yang besar, karena Sampai dengan saat ini kita masih diberikan kesehatan kita masih diberikan kekuatan kita masih diberikan keselamatan dan yang paling utama kita masih diberikan kenikmatan oleh Tuhan yang maha kuasa sehingga kita semua bisa berdiri kita bisa mengikuti aktivitas dengan sebaik-baiknya,” Ucapnya.
Baik saya akan menyampaikan menjabarkan apa yang menjadi perintah dari bapak Panglima Kemarin saat pengarahan Panglima kepada para Komandan satuan.
• berkaitan dengan penekanan dan perkembangan situasi yang perlu disampaikan kepada seluruh prajurit dihadapkan dengan berbagai macam ancaman atau perkembangan saat ini yang pertama.
“Saya ingatkan tidak ada yang boleh melaksanakan penimbunan minyak goreng, apabila para Babinsa ataupun anggota sekali menemukan hal itu segera laporkan cepat, laksanakan koordinasi dengan pihak yang berwajib untuk melaksanakan penindakan dengan prosedur yang telah di atur, kita berharap dengan kehadiran kita di sini bisa membantu membantu masyarakat,” Tegasnya.
• berdasarkan hasil riset dan juga hasil penilaian panglima, ternyata prajurit kita khususnya Angkatan Darat saat ini cukup meningkat trend tentang korban non tempur, dalam arti kata banyak terjadi korban-korban non tempur korban yang sia-sia. Ada beberapa penyebabnya yaitu :
– yang pertama kesehatan
– yang kedua kecelakaan
– yang ketiga karena kelalaian
“Hal ini yang menjadi perhatian kita bersama, mari kita berusaha untuk menghindari atau mengurangi terjadinya korban-korban non tempur, karena biar bagaimanapun para prajurit dan PNS serta keluarga kita itu adalah aset yang sangat berharga,” Ucapnya.
“Saya ucapkan selamat hari raya idul fitri Bila keluarga saya mungkin istri saya atau anak-anak saya ada salah mohon maaf, karena mungkin saya sebagai manusia biasa banyak kesalahan, Sekali lagi mohon maaf lahir dan batin,” Lanjutnya.
“Bagi yg melaksanakan cuti atau pun liburan lebaran ini saya mengucapkan selamat berlibur. Salam buat keluarga semua yang ada di kampung tetap perhatikan faktor keamanan pastikan protokol kesehatan karena covid 19 belum berakhir, tetap laksanakan tugas dengan baik Tetaplah menjadi prajurit Kodim 0421 Lampung Selatan yang selalu bersahabat baik bersahabat kepada dirinya sendiri bersahabat kepada keluarganya dan juga bersahabat kepada lingkungannya bersahabat,” Tutupnya. (Jasmin)