Hanuang.com – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gema Masyarakat Lokal (GML) Lampung Selatan (Lamsel) menggeruduk Wisata Kuliner Dermaga Bom Kalianda, Lamsel, Jum’at, (30/11/18).
Kali ini kedatangan LSM tersebut yakni bukan untuk melakukan demontrasi ataupun berorasi, melainkan bergotong-royong membersihkan sampah-sampah yang ada disekitar lokasi.
Hal itu merupakan salah satu rutinitas mingguan yang dilakukan oleh LSM GML untuk melestarikan dan menjaga lingkungan agar tetap asri dan indah.
“Ini tujuan kita yakni menjaga lingkungan, setiap hari Jumat kita gotong-royong dibeberapa titik yang ada di Lamsel karena sudah masuk musim penghujan” ungkap Ketua Umum GML, Rizal Anwar.
“Kita juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Lampung Selatan agar selalu tertib dan waspada terhadap musim penghujan yang sudah datang, ya jangan buang sampah sembarangan, kita sama-sama menjaga dan melestarikan lingkungan kita agar tetap bersih dan indah” tambahnya.
Tampak terlihat dilokasi wisata kuliner dermaga bom ini dipenuhi oleh anggota LSM GML, Kecamatan Kalianda, dan masyarakat sekitar serta unsur Karang Taruna Lamsel.
Masyarakat sekitar pun memberikan apresiasi terhadap kinerja yang dilakukan oleh LSM GML ini.
“Kita berikan Apresiasi, Salutlah buat GML, Ini baru namanya Lembaga Swadaya Masyarakat, jadi bukan hanya turun dan berdemo saja, tetapi juga turut menjaga lingkungan yang ada di wilayah Lamsel” ungkap salah seorang masyarakat. (Arya)