Hanuang.com

Antisipasi Banjir, Koramil Padang Cermin Bersama Warga Buat Galian Saluran Air

Hanuang.com – Babinsa Desa Banjaran, Kecamatan Padang Cermin, Serda Singih bersama warga binaanya melaksanakan gotong-royong pembuatan parit jalan pembuangan air, (01/08/19).

Pembuatan galian parit menuju pemukiman warga dengan panjang 100 meter dan kedalaman 60 cm guna mencegah terjadinya luapan air yang dapat mengakibatkan banjir, yang mana Kecamatan Padang Cermin merupakan Kecamatan yang rawan banjir setiap tahunnya.

Kegiatan kerja bakti pembuatan galian saluran air tersebut diikuti oleh warga setempat sebagai bentuk kebersamaan yang sudah terjalin antara Babinsa dan warga.

“TNI berasal dari rakyat, untuk rakyat dan kembali kepada rakyat, permasalahan rakyat adalah permasalahan TNI juga, yang mana rakyat harus dilindungi” Tutur serda Singih.

Kadus Banjar sari, Desa Banjaran menyampaikan, bangga atas peran serta Babibsa dalam kepedulian dalam mensejahterakan masyarakat di Desa Banjaran Kecamatan Padang cermin. (Arya)

Share

BERITA TERBARU